Suara.com - Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto mendukung penuh Komisaris Jenderal Tito Karnavian menjadi calon Kapolri. Dia mengatakan Golkar menghargai keputusan Presiden Joko Widodo.
"Tentu apa yang sudah diputuskan Presiden, kita berikan apresiasi dan kita menghormati karena putusan ini sudah melalui mekanisme yang benar," kata Novanto di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (16/6/2016).
Novanto berharap Tito bisa membawa Polri pada perubahan yang lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat.
"Kami harapkan saudara Tito bisa memberikan kontribusi besar buat kepentingan Polri dan khususnya bagi kepentingan bangsa dan negara," tutur Novanto.
Menurut Novanto dilihat dari track record sebagai anggota Polri, Tito memiliki bekal pengalaman yang cukup. Dia menilai Tito memiliki prestasi yang cukup bagus.
"Tentu kalau kita lihat daripada track record-nya, yang saya lihat dari orang-koran-koran, daripada track record-nya memenuhi. Dia memberikan suatu prestasi yang baik," kata Novanto.
Novanto juga berharap kelak Tito bisa memulai terobosan baru di tubuh Polri, termasuk membangun kerjasama yang baik dengan institusi-institusi lain.
"Ini harapan yang tentu saya harapkan, semoga berikan suatu hal-hal yang baik, harapan besar yang ada di tubuh Polri. Mudah-mudahan untuk Polri ini bisa kondusif dan tentu juga bisa kerjasama dengan pihak institusi yang lain," tutur Novanto.