Ahok Ingin Tanya Jokowi Benarkah Tak Dukung Bila Maju Independen

Selasa, 14 Juni 2016 | 15:26 WIB
Ahok Ingin Tanya Jokowi Benarkah Tak Dukung Bila Maju Independen
Presiden Joko Widodo [Setpres/Cahyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan Presiden Joko Widodo tidak pernah bicara mengenai jalan politik Ahok untuk maju ke pilkada Jakarta periode 2014-2022. Pernyataan Ahok untuk menanggapi pernyataan anggota Komisi VII DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Adian Napitupulu yang menyebut Presiden Jokowi tak ingin Ahok maju ke pilkada melalui jalur independen.

"Nggak tahu aku, Pak Jokowi sama aku nggak pernah ngomong gitu. Kita mesti tanya ke Pak Jokowi dong jangan andai-andai," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (14/6/2016).

Tetapi, Ahok mengakui beberapa waktu yang lalu ditelepon oleh Adian Napitupulu. Tetapi, bukan untuk membicarakan perihal Jokowi yang tidak ingin melihat Ahok maju melalui jalur independen.

"Adian telepon saya bener, nelepon ajak ketemuan. Kayaknya Pak Jokowi nggak mungkin ngomong seperti itu, aku yakin Pak Jokowi nggak pernah ngomong gitu, Pak Jokowi pasti ngomong yang terbaik saja," kata Ahok.

Sebelumnya, Adian Napitupulu mengatakan keinginan Jokowi tersebut diungkapkan kepadanya awal Mei lalu saat Adian mendampingi Jokowi melihat pameran 600 foto di Atrium yang diselenggarakan oleh relawan.

Sambil melihat-lihat foto, Adian menyampaikan beberapa hal pada Presiden mulai dari BUMN, hubungan antara DPR dengan mitra kerja yang kurang harmonis hingga harga kebutuhan pokok di pasaran.

"Di luar dugaan, Presiden sambil melihat foto, tiba-tiba berbalik menatap saya dan Sihol Manulang ketua Bara JP yang ikut mendampingi. Presiden kemudian mengajukan pertanyaan yang tidak saya duga. "Bagaimana Ahok menurut kamu?"," ujarnya.

Dari pertanyaan ini kemudian diskusi singkat, yang pada intinya Adian menangkap Jokowi berkeinginan Ahok tidak maju dari jalur perseorangan karena Jakarta berbeda dengan provinsi lainnya, Jakarta adalah Ibu Kota dan membangun Jakarta butuh kekuatan besar dan dikerjakan bersama sama.

Dari pembicaraan itu, akhirnya Presiden meminta Adian berbicara pada Ahok. Dan, tampaknya presiden serius dengan permintaan ini. Karena saat akan masuk ke dalam mobil, Jokowi kembali mengingatkannya untuk bicara kepada mantan bupati Belitong Timur itu.

"Saya sampaikan cerita di atas karena rakyat perlu tahu bahwa benar Presiden Jokowi menyayangi Ahok, tapi Presiden Jokowi jauh lebih menyayangi rakyat Jakarta," sebut Adian dalam keterangannya yang diterima suara.com.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI