Hari ketujuh bulan Ramadan, kawasan Car Free Day (CFD) di Bundaran Hotel Indonesia nampak begitu sepi dari aktivitas warga yang biasanya menikmati hari liburan dengan olah raga atau melakukan aktifitas lainnya.
Pantauan suara.com, meskipun tak ramai seperti hari di luar bulan Ramadan, sejumlah masyarakat masih ada yang memanfaatkan lajur jalan yang lengang dari kendaraan, dengan berolahraga hingga berfoto-foto.
Vina (28), perempuan berhijab ini tetap bersemangat berolahraga meski tengah menjalani ibada puasa. Vina yang ditemani pacarnya sempat berfoto-foto di sekitar monumen selamat datang.
"Meski puasa kita tetap olahraga soalnya kita sering ke CFD mas, hampir tiap minggu olahraga di sini," kata Vina saat ditemui di lokasi, Minggu (9/6/2016).
Sama halnya dengan Nina, pelajar SMA di Jakarta, puasa tak menghalanginya untuk tetap berolahraga. Dia beraktivitas bersama-sama temannya di kawasan CFD sejak pukul 06.00 WIB. Foto selfie juga tak dilewatkannya.
"Nggak apa-apa olahraga saat puasa, biar badan tetap sehat aja," katanya.