Ahok Tak Mau Kecewakan Relawan, Tapi Sadar Butuh Partai

Jum'at, 10 Juni 2016 | 12:59 WIB
Ahok Tak Mau Kecewakan Relawan, Tapi Sadar Butuh Partai
Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Firman Subagyo [suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tinggal selangkah lagi Partai Golkar mendukung Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di pilkada Jakarta periode 2017-2022. Sikap Golkar ditegaskan oleh rombongan yang dipimpin Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Indonesia Wilayah I Jawa dan Sumatera Partai Golkar Nusron Wahid yang mendatangi kantor Teman Ahok di Pejaten, Pasar Minggu, kemarin sore.

Politi Partai Golkar Firman Subagyo kembali menegaskannya.

"Kemungkinan itu selalu ada, karena pada dasarnya kalau pilkada itu kan yang didukung semuanya yang berkualitas untuk tingkat pemenganannya tinggi. Mendukung yang tidak memiliki peluang menang ya buat apa?" kata Firman di gedung Nusantara I, komplek DPR, Jakarta, Jumat (10/6/2016).

Kemungkinan itu muncul karena untuk sementara ini, Ahok merupakan kandidat terkuat dalam bursa pemilihan kepala daerah Jakarta.

Menurut Firman meskipun Ahok sudah memutuskan akan maju lewat jalur independen dengan mengandalakan relawan Teman Ahok, Ahok tetap akan membutuhkan dukungan partai politik.

"Ya nanti kita lihat, saya rasa independen itu kan, kalau kita lihat statementnya Ahok itu kan, dia tidak mau mengecewakan timnya," kata Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI dari Fraksi Partai Golkar.

"Tetapi di sisi lain bahwa menjabat sebagai gubernur, ini, kan jabatan politik, dimana seorang gubernur itu harus mendapat dukungan politik yang signifikan dari legislatif," Firman menambahkan.

Firman mengatakan jika Ahok tidak mendapatkan dukungan dari legislatif sebagai representasi partai politik, hal tersebut akan menyulitkan Ahok dalam menjalankan roda pemerintahan.

"Karena keputusan-keputusannya itu kan selalu diputuskan melalui eksekutif dan legislatif. Kalau tidak, mungkin akan menjadi hambatan bagi siapapun yang akan menjadi kepala daerah. Dukungan partai politik itu menurut saya masih diperlukan," kata Firman.

Sikap resmi Ahok menjelang pilkada, sebagaimana dikatakan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto, akan disampaikan usai Lebaran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI