Bahas RAPBN di DPR, Kapolri Hanya Wakilkan ke Asisten

Rabu, 08 Juni 2016 | 11:15 WIB
Bahas RAPBN di DPR, Kapolri Hanya Wakilkan ke Asisten
Rapat kerja dengan Komisi III DPR dan Polri dengan agenda pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2016 di DPR, Rabu (8/6/2016). [suara.com/Bagus Santoso]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Kapolri Jenderal Badrodin Haiti tidak hadir dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR dengan agenda pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2016 di DPR,  Rabu (8/6/2016). 
 
"Kapolrinya tidak datang,"‎ kata anggota Komisi III dari Fraksi PKS Aboe Bakar Al Habsy di DPR.
 
Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PPP Arsul Sani menambahkan kehadiran Kapolri diwakilkan kepada asisten Kapolri Bidang Perencanaan Anggaran Inspektur Jenderal Arif Wachyunadi dan Asisten Kapolri Bidang Sarana dan Prasarana Inspektur Jenderal Happy Kartika.
 
"Karena tidak hadir, diwakilkan oleh Asrena," kata dia.
 
‎Anggaran untuk institusi Polri tahun 2016 mencapai Rp67 triliun. Anggaran ini dipecah menjadi 13 program.
 
Saat ini, rapat sedang berlangsung. Masing-masing pihak sedang menyatakan pendapat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI