Suara.com - Komisi VI DPR menggelar Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi Pengawasan Persaingan Usaha atau KPPU di ruang rapat Komisi VI, Selasa (7/6/2016).
Salah satu agenda yang akan dibahas dalam rapat ini adalah mendengarkan laporan KPPU terkait penyerapan anggaran dalam APBN 2016 dan mendengar tanggapan KPPU terkait rencana pemerintah melakukan pemotongan anggaran.
Dalam pemaparannya, Ketua KPPU, Syarkawi Rauf mengatakan penyerapan anggaran KPPU hingga saat ini sudah mencapai 43 persen.
"Per 31 Mei kita sudah melakukan penyerapan anggaran 41,35 persen anggaran, dari anggaran Rp61 miliar, dana yang diserap mencapai Rp25 miliar untuk kegiatan pendukung," kata Syarkawi di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan.
Dia berharap dengan adanya realisasi serapan anggaran yang signifikan, pihaknya berharap kepada pemerintah untuk tidak melakukan pemotongan anggaran. Pasalnya, hal tersebut dapat mengganggu kegiatan yang dilakukan KPPU.
"Kami berharap supaya tidak ada pemotongan anggaran, kalau dipotong dari Rp116 Miliar dipotong Rp27 miliar banyak kegiatan yang bisa dilaksanakan jadi berhenti. Sampai akhir tahun nanti dananya sisa Rp47 miliar. Kami pasti kesulitan," ujarnya.