Ahmad Badhawi Kemungkinan Gantikan Ivan Haz di DPR

Jum'at, 03 Juni 2016 | 21:09 WIB
Ahmad Badhawi Kemungkinan Gantikan Ivan Haz di DPR
Anggota DPR dari Fraksi PPP Fanny Safriansyah atau Ivan Haz [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski sudah resmi dipecat dari anggota DPR dan diumumkan dalam rapat paripurna, Partai Persatuan Pembangunan belum membuat keputusan final karena masih menunggu vonis dari pengadilan. Tetapi, siapa penggantinya sudah mulai disebut-sebut.

"Begini, partai itu baru akan mengambil keputusan kalau sudah memperoleh vonis dari pengadilan yang mengikat secara hukum. Baru kita melakukan langkah-langkah. Jadi kita belum melakukan upaya apapun terkait dengan keanggotaan saudara Ivan Haz di partai," kata Ketua Fraksi PPP Reni Marlinawati di Masjid Baiturrahman, DPR, Jakarta, Jumat (3/6/2016).

Reni mengatakan pergantian antar waktu terhadap putra mantan Wakil Presiden Ivan Haz sudah dipersiapkan, namun belum dibicarakan dalam rapat resmi.

"PAW-nya sudah kita siapkan, rapat resmi belum kita lakukan karena ada mekanisme di partai PPP," tutur anggota Komisi X DPR.

Reni menambahkan kemungkinan besar yang akan menggantikan Ivan sebagai anggota DPR adalah Ahmad Badhawi.

"Hanya memang berdasarkan informasi yang kami peroleh dari KPU, suara terbanyak di bawahnya saudara Ahmad Badhawi," tutur Reni.

Sementara ini, kata Reni, PPP masih menunggu surat pemberhentian resmi Ivan dari DPR.

Seteleh itu baru akan melangkah ke tahap selanjutnya sesuai dengan mekanisme.

"Jadi nanti kalau surat pemberhentian dari DPR sudah keluar, maka langkah selanjutnya kami berkirim surat kepada pimpinan DPR, lalu pimpinan DPR berkirim surat kepada KPU, KPU berkirim surat kepada Presiden, begitu mekanismenya," kata Reni.

Mahkamah Kehormatan Dewan memutuskan Ivan Haz telah melanggar kode etik berat karena terbukti menganiaya pembantu rumah tangganya.

REKOMENDASI

TERKINI