Suara.com - Mantan pebalap MotoGP, Max Biaggi, menilai mundurnya Valentino Rossi disela-sela balapan pada GP Italia di Sirkuit Mugello, akhir pekan lalu, membuat jalannya lomba tak lagi menarik.
Biaggi menyebut penampilan Rossi pada balapan itu sejatinya sangat dinanti-nanti, khususnya terkait pertarungan dengan Jorge Lorenzo dan Marc Marquez (Repsol Honda).
Terlebih, Rossi mengawali lomba dari posisi start pertama--pole position--yang membuat para penggemarnya di Italia semakin antusias mendukung pebalap kesayangannya itu.
Pole position yang diraih Rossi itu sekaligus pula jadi yang pertama untuknya sejak terakhir di tahun 2008, dimana tahun itu juga jadi terakhir kalinya Rossi juara di Mugello.
Namun, nasib malang tak mampu ditolak Rossi. Kerusakan mesin yang terjadi pada motor Yamaha YZR-M1 yang ditungganginya di putaran kesembilan, memaksa dia harus mengakhiri lomba lebih cepat.
"Dengan keluarnya Rossi, balapan jadi tidak lengkap (dan tidak seru). Karena lombanya harusnya berlangsung seru, jika ketiganya--Rossi, Lorenzo, dan Marquez--bisa terus bertarung hingga akhir putaran," jelas Biaggi, juara dunia 250cc empat kali dan WSBK dua kali. (Formula Passion)