Suara.com - Ketua umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarno Putri membuka acara Try Out Nasional Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) pada Sabtu (21/5/2016) pagi di GOR Ciracas, Jakarta Timur.
Megawati sedikit berkomentar mengenai dunia pendidikan Indonesia, khususnya mengenai SBMPTN.
"Kami (PDI Perjuangan) selalu memantau hal-hal yang sangat berhubungan dengan dunia pendidikan. Saya prihatin banyak anak-anak kita gagal dalam seleksi masuk perguruan tinggi." Kata Megawati
Mega mengatakan kegagalan siswa pada SBMPTN dikarenakan kurangnya pemahaman terhadap aturan yang ditetapkan.
"Kebanyakan tidak berhasil karena tidak mengetahui aturan yang diberikan sehingga hanya karena kesalahan-kesalahan yang tidak berarti langsung dicoret," kata Megawati.
Anggota DPR yang juga menjabat Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pemuda Pemuda dan Olahraga, Sukur Nababan juga menanggapi kegagalan siswa dalam seleksi PTN.
"Ada 45 persen siswa gagal bukan karena ketidaktahuan, melainkan hal non teknis, kurang tahu aturan ujian," ungkap Sukur.
Try Out Nasional yang digagas PDI Perjuangan ini dilaksanakan di 34 Provinsi di Indonesia. Kurang lebih ada 200 ribu peserta yang ikut ambil bagian dalam Try Out ini.
Try Out di GOR Ciracas, Jakarta Timur dimulai pukul 11.00 WIB. Sebelum dimulai, Megawati memberi saran pada peserta agar fokus dan tidak gugup dalam mengerjakan soal. [Leonard Ardy Konay]
Mega Ungkap Penyebab Kegagalan Peserta di SBMPTN
Ruben Setiawan Suara.Com
Sabtu, 21 Mei 2016 | 13:09 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Elite PDIP Bantah Alwin Kiemas Keponakan Megawati: Sengaja Dipakai Menyerang Ibu Mega dan Partai
26 November 2024 | 17:18 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI