Kronologis Kerusuhan di Depan Gedung KPK Versi Polisi

Jum'at, 20 Mei 2016 | 20:51 WIB
Kronologis Kerusuhan di Depan Gedung KPK Versi Polisi
Aliansi Masyarakat Jakarta Utara (AMJU) berunjuk rasa di Gedung Komisi Pemberantasan Korupai (KPK), Jakarta, Jumat (20/5). [suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Awi Setiyono menjelaskan kronologis kerusuhan di depan KPK, Jumat (20/5/2016).

Aksi anarkis berawal ketika elemen Aliansi Masyarakat Jakarta Utara yang berjumlah sekitar 500 orang pimpinan Jamran demontrasi di depan gedung sekitar pukul 14.50 WIB.

Pendemo menuntut KPK mengusut tuntas dugaan korupsi pembelian lahan Rumah Sakit Sumber Waras dan mereka juga menuntut kasus reklamasi Teluk Jakarta diselesaikan. Demonstran juga menyatakan menolak program penertiban pemukiman padat penduduk dan menolak penyebaran paham komunisme.

Aliansi Masyarakat Jakarta Utara terdiri dari berbagai organisasi massa.

"Massa yang baru sampai di KPK bergabung dengan massa lainnya," kata Awi.

Pada pukul 15.10 WIB, tiba-tiba terjadi bentrokan antara pengunjuk rasa dan petugas kepolisian hingga massa melemparkan batu dan telor. Petugas berupaya meredakan situasi.

Sekitar 15.30 WIB, petugas dapat menahan massa di bagian utara gedung KPK.

Akibat aksi massa, beberapa kaca pos pengamanan KPK dan halte Transjakarta pecah, selanjutnya petugas membubarkan pengunjuk rasa di KPK pada pukul 16.30 WIB.

Saat ini, kepolisian masih menyelidiki siapa yang bertanggungjawab atas kejadian tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI