Petugas Satuan Polisi Pamong Praja DKI Jakarta akan melakukan pengamanan di sejumlah wilayah Ibu Kota pada saat puasa dan Hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriah.
Wakil Kepala Satpol PP DKI Jakarta Yani Wahyu Purwo mengatakan anggotanya akan melakukan siaga, terlebih pada saat umat muslim melakukan ibadah. Para petugas juga tak diperkenankan libur pada saat puasa dan lebaran nanti.
"Anggota kami tidak boleh libur, terutama saat hari lebaran. Seluruh anggota, mulai dari tingkat kelurahan hingga provinsi, tidak boleh ada yang cuti. Mereka harus tahu sekecil apa pun gangguan keamanan yang terjadi di wilayah masing-masing," ujar Wahyu di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (19/5/2016).
Meski begitu pihaknya juga mempersilahkan anggota Satpop PP yang beragama Islam untuk melakukan ibadah, nantinya jam kerja mereka akan diatur dalam beberapa shift.
"Tinggal diatur shift kerjanya saja. Jadi selama bulan puasa, tidak ada alasan yang mengatakan saya tidak bekerja," jelas dia.
Yani menginginkan Ibu Kota Jakarta tetap tertib dan aman saat bulan puasa hingga lebaran.