Setnov Pasrah Pada Jokowi Soal Jatah Menteri

Rabu, 18 Mei 2016 | 06:24 WIB
Setnov Pasrah Pada Jokowi Soal Jatah Menteri
Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto. [Suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Keputusan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar ‎memutuskan supaya Ketua Umum Partai Golkar yang baru, Setya Novanto, untuk memerintahkan seluruh kadernya mendukung pemerintah.
 
Setya Novanto pun menyerahkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal penempatan kader Golkar di kursi kabinet pemerintahanya. 
 
"Itu terserah Presiden," kata Setya ‎usai penutupan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub), di Bali Nusa Dua Convention Center, Selasa (18/5/2016).
 
Ketua Fraksi Golkar DPR RI ini mengatakan saat ini komunikasinya dengan Presiden Jokowi sudah cukup baik dan intens. Namun, soal ‎pergantian kabinet adalah hak prerogatif presiden.
 
"Saya percayakan semua pada pemerintah, menyangkut masalah menteri adalah hak prerogatif presiden. Saya sangat menghargai bapak Jokowi yang hubungan saya dengan baik dan intens," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI