Gerindra: Kemenangan Novanto, Capaian Politik yang Tinggi

Selasa, 17 Mei 2016 | 11:47 WIB
Gerindra: Kemenangan Novanto, Capaian Politik yang Tinggi
Ketua Fraksi Golkar DPR Setya Novanto [suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengucapkan selamat atas terpilihnya Setya Novanto menjadi ketua umum Partai Golkar periode 2016-2019 melalui Musyawarah Nasional Luar Biasa di Bali Nusa Dua Convention Center, Selasa (17/5/2016) pagi.

"Tentu mengucapkan selamat kepada Pak Setya Novanto yang tadi pagi terpilih sebagai ketua umum Golkar melalui satu proses yang disaksikan bersama, sangat demokratis," kata Wakil Ketua DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra itu  di gedung Nusantara III, DPR RI, Jakarta.

Menurut Fadli terpilihnya Novanto menjadi ketua umum merupakan perjuangan nyata politisi.

"Inilah sebuah perjuangan politik bagi setiap politisi, untuk mencapai kesitu dan akhirnya mengikuti mandat yang diamanahkan oleh para pemegang suara, tentu setiap parpol memiliki mekanisme masing-masing," tutur Fadli.

Fadli menilai kemenangan Novanto di munaslub merupakan capaian politik yang tinggi.

"Saya kira ini capaian politik yang tinggi," kata Fadli.

Dalam penghitungan suara di munaslub, Ade Komarudin meraih 173 suara, Novanto 277 suara, Airlangga Hartarto 14 suara, Mahyudin dua suara, Priyo Budi Santoso satu suara, Aziz Syamsuddin 48 suara, Indra Bambang Utoyo satu suara, Syahrul Yasin Limpo 27 suara dan suara tidak sah berjumlah 11, sehingga total suara 554.
 
Dari hasil tersebut, Ade dan Novanto sebenarnya masih harus menjalani pemilihan tahap kedua karena keduanya memenuhi perolehan suara 30 persen.
 
Tetapi, Syahrul Yasin Limpo menyarankan agar Ade menganggap hasil tersebut final, tanpa harus menjalani pemilihan putaran kedua.   Setelah berembug dengan tim, Aburizal Bakrie sebagai ketua dewan pembina, akhirnya Ade mengakui kemenangan Novanto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI