Jika Golkar Keluar dari KMP, Ini Kata Fadli Zon

Selasa, 17 Mei 2016 | 10:47 WIB
Jika Golkar Keluar dari KMP, Ini Kata Fadli Zon
Ketua DPR Fadli Zon. [suara.com/Dian Rosmala)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil ketua DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon tak masalah jika Partai Golkar keluar dari Koalisi Merah Putih (KMP) di bawah pimpinan Setya Novanto.

Menurutnya, sejak awal KMP mendukung pemerintah apabila ada program baik yang hendak dicapai. Namun, kata Fadli, apabila program pemerintah berpotensi merugikan rakyat, maka KMP akan memberikan kritik.

"Tidak ada masalah. Bukan berita baru sejak awal koalisi Merah Putih bahwa Pak Prabowo sudah mengatakan akan mendukung pemerintah apabila memiliki program yang baik dan akan mengkritisi kalau program pemerintah merugikan kepentingan rakyat," kata Fadli di Gedung Nusantara III, DPR RI, Jakarta, Selasa (17/5/2016).

Lebih lanjut Fadli mengatakan dirinya sangat menghargai keputusan partai politik dalam melihat situasi yang ada.

"Saya melihat pernyataan resmi hak dari partai politik, menyampaikan dan menyatakan sikap terhadap situasi dan saya hargai," tutur.

Selain itu, menurutnya sejauh ini DPR objektif dalam menilai program pemerintah.

"Sejauh ini kawan-kawan DPR tetap akan objektif melihat program pemerintah dan dilihat masyarakat, artinya bukan cap stampel kebijakan pemerintah," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI