Yang Doakan Taufik Masuk Bui Bercita-cita Jadi Ketua Gerindra

Rabu, 11 Mei 2016 | 15:16 WIB
Yang Doakan Taufik Masuk Bui Bercita-cita Jadi Ketua Gerindra
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Gerindra M. Taufik [suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta M. Taufik mengungkapkan ada orang yang sedang mengincar jabatannya di partai.

Orang tersebut, kata Taufik, sampai mendoakannya cepat masuk penjara dalam kasus dugaan suap terkait pembahasan Rancangan Peraturan Daerah tentang Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil Provinsi DKI Jakarta Tahun 2015-2035 dan Raperda tentang Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta. Kasus ini sebelumnya telah menjadikan adiknya, M. Sanusi, menjadi tersangka, bersama Presiden Direktur PT. Podomoro Land (Tbk) Ariesman Wijaya dan staf Trinanda Prihantoro.

Tetapi, Taufik tidak mau menyebut siapa orang yang mengincar posisinya dan siapa yang mendoakannya cepat masuk bui.

"Ada saja, kali demen lewat kesulitan orang. Ya nggak tahu siapa, adalah orangnya, ya ada saja," ujar Taufik di gedung DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (11/5/2016).

Hal itu pertamakali disampaikan Taufik ketika memberikan kata sambutan di Rapat Kerja Daerah Partai Gerindra DKI Jakarta di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat, pada Minggu (8/5/2016).

Ketika itu, Taufik juga tidak menyebut siapa orang yang dimaksud. Dia hanya memberi sinyal orang tersebut sama-sama kader Gerindra.

"Ini banyak yang doain saya masuk penjara. Karena yang doain saya masuk penjara cita-citanya yaitu menggantikan ketua DPD. Tapi insya Allah, Allah berkata lain," kata Taufik.

Taufik mengaku santai saja dengan hal itu. Taufik mendoakannya segera bertobat.

"Saya doakan saja orang yang mendoakan saya masuk penjara dia bisa kembali ke jalan yang benar," kata Taufik yang juga Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI