Hasnaeni Sebarkan Segepok Duit Rp10 Ribu, Warga Pun Berebut

Rabu, 11 Mei 2016 | 06:11 WIB
Hasnaeni Sebarkan Segepok Duit Rp10 Ribu, Warga Pun Berebut
Hasnaeni Moein [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada peristiwa menarik yang luput dari pengamatan sebagian besar media massa di tengah acara diskusi bertema Pemimpin seperti Apakah yang Dibutuhkan Masyarakat DKI Saat Ini? di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat, kemarin.

Peristiwa menarik perhatian itu ketika kader Partai Demokrat yang berhasrat mejadi gubernur Jakarta periode 2017-2022, Hasnaeni Moein, hendak meninggalkan gedung usai jadi pembicara.

Dia dibuntuti sekelompok orang sampai ke mobil yang terparkir di halaman gedung.

Tak lama setelah perempuan yang punya julukan Wanita Emas itu masuk ke dalam mobil, dia menyebarkan uang kertas yang masing-masing senilai Rp10 ribu kepada sekelompok orang tadi.

Orang-orang pun langsung berebut untuk memunguti uang. Mereka sampai berdesak-desakan mengejar uang kertas yang beterbangan.

Usai menyebarkan uang, mobil hitam yang ditumpangi pengusaha tersebut meninggalkan lokasi.

Acara diskusi tadi menghadirkan banyak pembicara. Diskusi sempat diwarnai ketegangan antara pengamat politik yang kini menjadi Komisaris Perum Lembaga Kantor Berita Nasional Antara Boni Hargens dan kelompok orang yang tak mendukung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Peristiwa tersebut berawal dari paparan Boni yang menyebutkan sampai sejauh ini belum ada satu pun figur yang sudah menyatakan diri akan maju ke pilkada Jakarta periode 2017-2022 yang sanggup menandingi elektabilitas Ahok. Anti Ahok rupanya tak terima dan mempertanyakan apa dasar pernyataan Boni. Kericuhan pun terjadi sampai ditengahi moderator.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI