Suara.com - Ketua DPW PPP DKI Jakarta Abraham Lunggana (Ahok) mengapresiasi langkah PDI Perjuangan apabila Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini nantinya benar akan diboyong menjadi calon Gubernur DKI Jakarta untuk bertarung di Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta tahun 2017.
"Ya itu kan urusan internal PDIP. Kita apresiasi saja," ujar Lulung di gedung DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (10/5/2016).
Menurut Lulung siapa saja berhak menjadi bakal calon gubernur DKI Jakarta. Asalkan kata Lulung mereka memiliki konsep yang jelas untuk membangun Jakarta.
"Pokoknya orang yang pantas, orang yang berkualitas, yang kapabel disenangi rakyat, mengenal masyarakat di Jakarta lebih dekat, mengerti tentang kearifan lokal, silakan saja," kata Lulung.
Diketahui, belum lama ini beredar poster dengan wajah Tri Rismaharini bertuliskan for DKI 1 di akun jejaring sosial, adapun slogan dalam poster tersebut adalah 'Bekerja Dengan Hati'.
Lulung memastikan apabila PDIP benar akan menarik Risma ke Jakarta maka dipastikan dapat menandingi calon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Pilgub DKI Jakarta 2017 nanti.
"Oh iya pasti bisa. Jangankan bu Risma, saya saja bisa tandingi Ahok," jelas Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta itu.