Suara.com - Sukses Jorge Lorenzo finis pertama di seri kelima MotoGP pada Grand Prix Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (8/5/2016), tak hanya membuatnya berhak naik podium di posisi utama.
Lebih dari itu, keberhasilannya ini membuatnya kini menggeser kompatriotnya, Marc Marquez (Repsol Honda), dari puncak klasemen sementara pebalap. Pebalap Movistar Yamaha itu kini unggul lima poin dari Marquez yang mendulang 85 poin.
Diambilalihnya posisi Marquez tak lepas dari insiden jatuhnya pebalap berjuluk “The Baby Alien” itu di lap 13 pada Tikungan 5 yang jatuh berbarengan di arena yang sama dengan pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, tanpa keduanya mengalami benturan satu sama lain.
Sementara, Rossi yang menjuarai seri sebelumnya di Jerez, Spanyol, tetap bertengger di posisi ketiga dengan terpaut 12 poin dari Lorenzo. Berikut hasil lengkap MotoGP Prancis, klasemen pebalap, dan pabrikan:
Hasil Lengkap MotoGP Argentina
Pos Pebalap Waktu Poin
1 Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) 43:51,290 25
2 Valentino Rossi (Movistar Yamaha) +10,654 detik 20
3 Maverick Vinales (Suzuki) +14,177 16
4 Dani Pedrosa (Repsol Honda) +18,719 13
5 Pol Espargaro (Yamaha Tech 3) +24,931 11
6 Aleix Espargaro (Suzuki) +32,921 10
7 Danilo Petrucci (Octo Pramac) +38,251 9
8 Hector Barbera (Avintia) +38,504 8
9 Alvaro Bautista (Aprilia Racing) +48,536 7
10 Stefan Bradl (Aprilia Racing) +54,502 6
11 Eugene Laverty (Aspar) +1’02,677 5
12 Loriz Baz (Avintia) +1’07,658 4
13 Marc Marquez (Repsol Honda) +1 lap 3
= Bradley Smith (Yamaha Tech 3) tidak finis 0
= Jack Miller (Estrella Galicia) tidak finis 0
= Andrea Dovizioso (Ducati) tidak finis 0
= Andrea Iannone (Ducati) tidak finis 0
= Tito Rabat (Estrella Galicia) tidak finis 0
= Cal Crutchlow (LSR Honda) tidak finis 0
= Yonny Hernandez (Aspar) tidak finis 0
= Scott Redding (Octo Pramac) tidak finis 0
=================================================
Klasemen Pebalap
Pos Pebalap Poin
1 Jorge Lorenzo (Spanyol) 90
2 Marc Marquez (Spanyol) 85
3 Valentino Rossi (Italia) 78
4 Dani Pedrosa (Spanyol) 53
5 Maverick Vinales(Spanyol) 49
6 Pol Espargaro (Spanyol) 47
7 Aleix Espargaro (Spanyol) 42
8 Hector Barbera (Spanyol) 39
9 Eugene Laverty (Rep. Irlandia) 33
10 Andrea Iannone (Italia) 25
11 Andrea Dovizioso (Italia) 23
12 Stefan Bradl (Jerman) 23
13 Alvaro Bautista (Spanyol) 21
14 Bradley Smith (Inggris) 20
15 Scott Redding (Inggris) 16
16 Michele Pirro (Italia) 12
17 Tito Rabat (Spanyol) 11
18 Danilo Petrucci (Italia) 9
19 Loris Baz (Prancis) 8
20 Cal Crutchlow (Inggris) 5
21 Yonny Hernandez (Kolombia) 3
22 Jack Miller (Australia) 2
=================================================
Klasemen Pabrikan
Pos Pabrikan Poin
1 Yamaha 115
2 Honda 95
3 Ducati 67
4 Suzuki 55
5 Aprilia 27