Suara.com - Pasukan pemberontak merebut sebuah desa dekat Aleppo, Suriah, dari tangan pasukan pemerintah Kamis (5/5/2016) malam waktu setempat. Menurut Badan Pemantau Hak Asasi Manusia Suriah, sedikitnya 73 orang tewas terbunuh dalam pertempuran di Khan Touman, kota yang berjarak 15 kilometer sebelah barat daya Aleppo tersebut.
Badan pemantau tersebut mengatakan, dari 73 korban tewas, 43 diantaranya dari pihak pemberontak, sementara 30 lainnya dari kubu pasukan pemerintah.
Desa Khan Touman terletak di dekat jalan raya yang menghubungkan ibu kota Suriah, Damaskus, dengan Aleppo. Saat sejumlah sumber dari pihak pemberontak mengklaim bahwa Khan Touman sudah direbut, seorang pejabat militer Suriah membantah berita jatuhnya desa tersebut ke tangan pemberontak.
Upaya perebutan Khan Touman dilakukan oleh gabungan kelompok pemberontak, yakni Jaish al-Fatah dan Nusra Front, yang sejauh ini menolak upaya diplomatik untuk mengadakan gencatan senjata dan melakukan pembicaraan damai.
Seperti diketahui, Amerika Serikat dan Rusia pekan ini menyatakan gencatan senjata atas kota Aleppo. Sedikitnya 300 orang tewas dalam pertempuran dua pekan antara pasukan pemerintah dan pemberontak di kota tersebut. (Reuters)
Pemberontak Rebut Desa Kecil di Suriah, 73 Jiwa Melayang
Ruben Setiawan Suara.Com
Jum'at, 06 Mei 2016 | 15:28 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI