Pasukan Gabungan Jaga Aksi Demo Nelayan Tolak Reklamasi

Minggu, 17 April 2016 | 09:33 WIB
Pasukan Gabungan Jaga Aksi Demo Nelayan Tolak Reklamasi
Ribuan nelayan akan melakukan aksi unjuk rasa menolak proyek reklamasi teluk Jakarta. (suara.com/Agung Shandy Lesmana)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ratusan personil Gabungan dari Polri dan TNI bakal menjaga aksi unjuk rasa para tolak reklamasi Teluk Jakarta oleh para nelayan, Minggu (17/4/2016).

"Kurang lebih semuanya 300 personil gabungan. Iya ada juga dari temen TNI (yang dilibatkan)," kata Wakapolres Pelabuhan Tanjung Priok, Komisaris Ruly Indra W.

Pengamanan dilakukan agar aksi unjuk rasa tolak reklamasi ini bisa berjalan secara kondusif.

"Antisipasi dan pengawalan aksi, Semuanya harus berjalan dengan lancar," kata dia

Wakil Direktur Pol Air Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Z Dapas mengatakan jika pihakya juga mengerahkan sembilan kapal untuk mengawal aksi tersebut.

"Pol Air 9 kapal, tiga markas," kata dia.

Ribuan nelayan menggelar aksi penolakan proyek reklamasi yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta. Gelaran aksi damai ini nantinya juga akan melakukan penyegelan terhadap pulau G yang merupakan pulau yang ikut direklamasi.

Penyegelan pulau G dilakukan sebagai bentuk simbolis para nelayan menolak proyek reklamasi 17 pulau di pesisir Jakarta tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI