Suara.com - Indonesia harus mengakui keunggulan Singapura 1-2 dalam pertandingan hari ketiga pool B turnamen Piala Fed Grup II Asia Oceania 2016 di True Arena Hua Hin, Thailand, Rabu (13/4/2016). Namun demikian Indonesia masih berpeluang untuk bertanding di babak playoff.
Seperti dilansir situs resmi PB Pelti, Deria Nur Haliza yang turun sebagai tunggal pertama kalah dalam tiga set 6-2, 3-6, 4-6 dari tunggal Singapura Charmaine Shi Yi Sheah.
"Kepala saya pusing pada game keenam set kedua. Badan saya terasa melayang dan saya tidak dapat berpikir bagaimana mengalahkan lawan," ujar Deria usai pertandingan yang berlangsung selama dua jam itu.
Deria sempat melambungkan harapan Merah-Putih untuk meraih kemenangan, saat menang mudah 6-2 di set pertama. Tapi, Charmaine berhasil mebalik keadaan sehingga unggul 6-3 dan 6-4 di dua set terakhir.
Kekalahan Deria memengaruhi penampilan tunggal kedua Indonesia Beatrice Gumulya yang menghadapi Stefanie Tan. Bea juga kalah dalam tiga game dari petenis Kota Singa. Beatrice kalah 6-4, 1-6, 2-6 dalam pertandingan selama dua jam 14 menit.
"Saya tidak dapat lepas dari tekanan lawan karena terbebani kemenangan untuk menyelamatkan tim," ujar Beatrice.
Pasangan ganda Jessy Rompies/Lavinia Tananta mampu memperkecil kekalahan tim Indonesia selepas memenangkan laga kontra Yee Loon Goh/Ashley Kei Yim dua set langsung 6-0, 6-0.
Indonesia masih punya peluang untuk masuk putaran final play off meskipun kalah 1-2 dari Singapura. Kapten sekaligus pelatih Tim Fed Indonesia Sri Utaminingsih mengatakan Indonesia harus menang dalam dua laga terakhir melawan Pakistan dan Malaysia.
"Peluang Indonesia masih ada jika Malaysia menang atas Singapura. Sedangkan Indonesia harus menang atas Malaysia dan Pakistan," ujar Utaminingsih. Tim Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Pakistan besok.
Klasemen Pool B (Negara-main-menang-kalah-angka)
1. Malaysia 3/3/0/9-0 +
2. Singapore 3/3/0/6-3 +
3. Indonesia 3/2/1/7-2 +
4. Pakistan 3/1/2/4-5 +
5. Sri Lanka 3/0/3/1-8 +
6. Kyrgyzstan3/0/3/0-9 +