Jelang GP Cina, Rio: Tampil di Asia seperti di Kandang Sendiri

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 13 April 2016 | 20:15 WIB
Jelang GP Cina, Rio: Tampil di Asia seperti di Kandang Sendiri
Pebalap Manor Racing, Rio Haryanto, berharap besar bisa meraih hasil lebih baik di GP Cina [manorracing.photos]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sorot optimisme tampak terpancar di mata pebalap Indonesia yang tergabung di tim Manor Racing, Rio Haryanto, jelang keikutsertaaan pada seri ketiga Formula 1 di Sirkuit Shanghai, Cina, Minggu (17/4/2016).

Baginya, sirkuit yang memiliki panjang 5,451 km itu bukanlah arena baru. Pebalap asal Solo, Jawa Tengah, itu sudah sering menjajal lintasan aspal sirkuit berkarakater cepat ini, khususnya saat masih turun di Asian Formula Renault Challenge dan Formula BMW Pacific.

Bahkan, anak bungsu pasangan Sinyo Haryanto dan Indah Pennywati ini pernah merasakan dua kali naik podium di Shanghai. Perisitwa ini terjadi saat Rio turun di Asian Formula Renault Challenge 2009 bersama Asia Racing Team dengan menempati podium kedua pada masing-masing race pertama dan kedua.

"Sangat menyenangkan bisa kembali lagi ke sini (Sirkuit Shanghai). Kita lihat saja bagaimana rasanya nanti saat tampil di sini dengan mobil F1," kata Rio dalam rilis yang terima Suara.com, Rabu (13/4/2016).

Lebih jauh, motivasi Rio kini tengah berlipat ganda menyusul sukses wujudkan misi saat tampil di seri kedua lalu di Bahrain; 3 April. Ketika itu, Rio bertekad meraih finis pertamanya di F1 di balapan tersebut.

Dan misi itu terwujud setelah Rio menempati peringkat ke-17 di GP Bahrain lalu. Seperti diketahui, Rio gagal finis pada debutnya di F1 di GP Australia, 20 Maret 2016, menyusul masalah teknis pada mobil Manor MRT05-nya.

Satu hal lainnya yang membuat motivasi pebalap berusia 23 tahun itu meninggi adalah karena ini jadi balapan keduanya di kawasan Asia di pentas F1 setelah GP Bahrain.

"Dengan tidak adanya GP Indonesia, balapan di Asia jadi serasa seperti bermain di kandang sendiri. Mudah-mudahan kami bisa membuat kemajuan yang lebih signifikan pada balapan nanti," pungkas Rio.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI