Hari ini, senin (11/4/2016), Teman Ahok mengadakan syukuran atas keberhasilannya mengumpulkan 533.420 Kartu Tanda Penduduk (KTP) warga DKI Jakarta dalam tempo waktu satu bulan.
"Tanggal 11 Maret, kami mulai efektif melakukan pengumpulan ulang dukungan dengan formulir baru, dan sekarang 11 april sudah terkumpul 533.420 fotokopi KTP dan formulir dukungan," kata juru bicara Teman Ahok, Amaliya Ayuningtyas, Graha Pejaten, Jalan Pejaten Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, senin (11/4/2016).
Lia, sapaan akrab Amalia, mengatakan bahwa apa yang dicapai Teman Ahok, tidak terlepas dari masyarakat DKI Jakarta yang semakin antusias pasca Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memastikan maju lewat jalur independen, pada Pilkada DKI Jakarta 2017 yang akan datang.
"Kalau dulu kami berdarah-darah mengumpulkan KTP, sekarang jauh lebih mudah, tanpa perlu menjelaskan panjang lebar Teman Ahok itu apa, kenapa kami mengumpulkan KTP, masyarakat dengan antusias datang sendiri, bahkan banyak permintaan untuk membuka posko partisipatif," tutur Lia.
Lia mengakui, bahwasanya dukungan publik sudah masuk ke tahap partisipasi aktif.
"Misalnya saat ada formulir yang salah menuliskan nama lengkap pak Ahok, masyarakat lapor pada kami, jadi partisipasi masyarakat sudah tidak pasif lagi, masyarakat bergerak sendiri," ujar Lia.
Atas keberhasilan mereka meyakinkan masyarakat, hingga berhasil mengumpulkan KTP sebanyak 533.420 itulah, Teman Ahok merasa perlu adanya sukuran kecil-kecilan. (Dian Rosmala)