Beredar Video ISIS Ancam Aksi Teror di London

Madinah Suara.Com
Selasa, 05 April 2016 | 16:56 WIB
Beredar Video ISIS Ancam Aksi Teror di London
Pasukan ISIS berparade di Kota Raqqa, Suriah, (30/6). (Reuters/Stringer)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah serangan berdarah di Paris dan Brussels, kelompok militan ISIS mengincar London, Inggris. Ancaman ini disampaikan lewat video propaganda yang diunggah situs Alwa'ad.

Rekaman berdurasi 38 detik tersebut berisi peristiwa bom di New York, Paris dan Brussels. Selain itu ada juga gambar Gedung Parlemen Inggris serta beberapa negara di Eropa lainnya yang bakal dijadikan target.

"Wahai Negara Salib, ini pesan untuk kalian. Kalian tak punya banyak pilihan, bergabung dengan Islam atau hentikan peperangan," kata sang narator beraksen Timur Tengah.

"Kemarin Paris, besok bisa jadi London, Berlin atau Roma," lanjutnya.

Mereka juga memuat adegan yang diberi judul Call of Duty: Moder Warfare 3 yang memuat gambar rubuhnya Menara Eiffel.

Video yang diberi judul Perangi Mereka: Allah akan Menghukum Mereka dengan Tangannya tersebut berulang kali mengancam kaum Khuffar atau non-muslim.

"Pasukan kami ada di jalanan Paris dan membunuh khuffar. Invasi ini ditujukan untuk Negara Salib," ujarnya. (Mirror)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI