Jokowi akan Nonton Final Piala Bhayangkara di Gelora Bung Karno

Minggu, 03 April 2016 | 14:14 WIB
Jokowi akan Nonton Final Piala Bhayangkara di Gelora Bung Karno
Presiden Joko Widodo di Istana [suara.com/Erick Tanjung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo dijadwalkan ikut menyaksikan langsung laga final Bhayangkara Cup 2016 antara kesebelasan Persib Bandung dan Arema Cronus di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, malam nanti.

"Tentunya untuk pejabat VVIP seperti Presiden atau sebagaimana itu akan ada di royal box di VIP barat. Jadi, selain pengamanan dari polisi, juga berlaku prosedur waskita atau pengamanan bagi Presiden. Jadi kita sejak tadi malam sudah koordinasi dengan paspampres untuk pengamanan di royal box," kata Kepala Bagian Operasional Polres Jakarta Pusat Ajun Komisaris Besar Susatyo Purnomo ketika ditemui di Senayan.

Ada sekitar 150 petugas keamanan yang disiagakan di tribun VVIP atau area untuk Presiden untuk menyaksikan pertandingan. Kapolri Jenderal Badrodin juga dikabarkan akan menyaksikan laga.

"Sehingga nanti jalur dari plaza barat menuju VIP barat itu sudah disterilkan personil. Ada kurang lebih sekitar 150 di luar dan 150 di dalam untuk mengamankan jalur dari pejabat VVIP," kata dia.

"Kalau pengamanan di ring satu ini meliputi VVIP, di area lapangan, kemudian di area penonton, tribun atas dan bawah dan lorong di seputaran drop area stadion," katanya.

Untuk mencegah kedua suporter bentrok, area mereka dipisahkan.

"Jadi kalau untuk untuk Persib di pintu 1 sampai 7. Arema di pintu berlawanan. Untuk di ring satu tiga ribu personil," kata dia.

Susatyo menegaskan polisi mengerahkan pasukan untuk menjaga jalannya pertandingan dapat berjalan lancar sampai selesai dan sampai suporter meninggalkan Jakarta.

"Di area tribun atas bawah ada 1.500 itu terbagi dalam sekat-sekat penonton. Kan ada 24 sektor," kata dia.

REKOMENDASI

TERKINI