Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono mengingatkan Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) agar hati-hati mengomentari gaya hidup Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Gerindra M. Sanusi.
"Ahok berkacalah. Karena saya tahu kehidupan Ahok dari dulu," kata Arief saat mendatangi gedung KPK, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (1/4/2016).
Menurut Arief gaya hidup mantan Bupati Belitung Timur itu juga berubah setelah masuk Jakarta. Menurut dia, bukan Ahok saja yang hidup mewah, sanak saudara juga. Arief menuding sanak saudara Ahok juga ada yang bermain proyek.
"Ahok berkacalah. Karena saya tahu kehidupan Ahok dari dulu," kata Arief saat mendatangi gedung KPK, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (1/4/2016).
Menurut Arief gaya hidup mantan Bupati Belitung Timur itu juga berubah setelah masuk Jakarta. Menurut dia, bukan Ahok saja yang hidup mewah, sanak saudara juga. Arief menuding sanak saudara Ahok juga ada yang bermain proyek.
"Ahok jangan hanya asal komentar harus berkaca dulu," kata Arief.
Sanusi ditangkap KPK semalam. Wartawan pun minta tanggapan Ahok. Ahok mengomentari gaya hidup Sanusi. Ahok menilai Sanusi termasuk orang dikelilingi kemewahan.
"Saya tahu dia hidupnya mewah. Jam tangannya miliaran. Kalau ketemu, mobilnya miliaran semua. Mobil kelas atas dia punya. Saya nggak tahu mungkin dia orang kaya kali," kata Ahok
Sanusi ditangkap KPK semalam. Wartawan pun minta tanggapan Ahok. Ahok mengomentari gaya hidup Sanusi. Ahok menilai Sanusi termasuk orang dikelilingi kemewahan.
"Saya tahu dia hidupnya mewah. Jam tangannya miliaran. Kalau ketemu, mobilnya miliaran semua. Mobil kelas atas dia punya. Saya nggak tahu mungkin dia orang kaya kali," kata Ahok
"Kamu cek saja berapa penghasilannya, gaya hidupnya, jadi enggak usah banyak omong. Sekarang LHKPN-nya enggak lapor gimana coba. Kamu cek saja Sanusi dan Taufik lapor LHKPN nggak? kan (mereka) naik S-Class, Range Rover, Jaguar, Alphard, Mercy v-class," Ahok menambahkan.