Selain mengumpulkan KTP untuk Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Heru Budi Hartono, yang akan maju sebagi calon Gubernur DKI Jakarta 2017 mendatang, melalui jalur independen, kelompok relawan Teman Ahok juga giat memasarkan bermacam-macam merchandise.
Merchandise yang dijual Teman Ahok bermacam-macam jenis, seperti Kaos, gelang, gantungan kunci dan lain-lain. Setiap merchandise memuat pesan dukungan moril terhadap Ahok.
Menurut Richard Haris Purwasaputra, salah satu pendiri Teman Ahok, merchandise tersebut sangat diminati masyarakat.
"Penjualan logistik sih progresnya begitu cepat, karena barang begitu datang langsung habis, karena masyarakat begitu antusiasnya membantu kita," Kata Richard Haris Purwasaputra, salah satu pendiri Teman Ahok, saat ditemui di Posko Teman Ahok, di Graha Pejaten, Jalan Pejaten Raya, Pasar Minggu, Jumat (1/4/2016).
Richard menjelaskan, bahwa merchandise yang paling banyak di minati yaitu berupa kaos.
"Yang paling laris kaos, bentar datang bentar habis, ada kali sekitar 10.000 potong kali yang kejual, itu hasil penjualan yang kita cetak terakhir, kalo dari awal, nanti deh kita hitung lagi," Kata Richard.
Keuntungan dari penjualan merchandise tersebut akan digunakan sebagai dana operasional sehari-hari para relawan Teman Ahok, seperti konsumsi, cetak formulir, fotocopi, transportasi dan lain-lain. (Dian Rosmala)