Suara.com - Ketua Umum Partai Golongan Karya Aburizal Bakrie membantah isu Koalisi Merah Putih telah bubar. Aburizal menegaskan koalisi yang terbentuk jelang Pilpres 2014 tetap solid sampai sekarang.
"Nggak pernah KMP bubar. Kami bersatu dukung pemerintah," ujar Aburizal ketika menghadiri pertemuan para elite KMP yang berlangsung di gedung Dewan Pimpinan Pusat Partai Keadilan Sejahtera, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis (31/3/2016) malam.
Secara diplomatis, Aburizal Bakrie mengatakan pertemuan malam ini, antara lain untuk membahas kontribusi terhadap bangsa Indonesia.
"Kalau Ini sifatnya bertemu, berkawan, masa putus. Masih concern memberikan kontribusi yang lebih baik bagi Indonesia ke depan," kata Aburizal.
Ketika ditanya lebih jauh tentang siapa yang akan diusung Partai Golkar ke bursa pemilihan gubernur Jakarta periode 2017-2022, Aburizal belum tahu.
"Belum tahu," katanya.
Di tempat yang sama, Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan mengatakan pertemuan malam ini merupakan silaturahmi.
"Silarurahmi, kan bagus. Ada temen partai politik, saya diundang. Silaturahmi ya itulah kebiasaan kita semakin sering bersilaturahim," ujar Zulkifli Hasan.
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum PPP Djan Faridz, dan Sekretaris Jenderal PPP Dimyati Natakusumah juga hadir dalam pertemuan.