Di Tengah Isu Reshuffle, Menteri Diam-diam Menghadap Jokowi

Kamis, 31 Maret 2016 | 18:14 WIB
Di Tengah Isu Reshuffle, Menteri Diam-diam Menghadap Jokowi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di tengah kencangnya isu reshuffle Kabinet Kerja, hari ini, sejumlah menteri dan kepala lembaga negara mendadak dipanggil untuk menghadap Presiden Joko Widodo ke Istana, Jakarta. Mereka masuk ke Istana melalui pintu Wisma Negara.

Tentu saja ini berbeda dari kebiasaan menteri saat menghadap Presiden yang biasanya masuk melalui pintu samping Istana Negara, Jalan Veteran.

Kedatangan para menteri pun menimbulkan tanda tanya.

Para menteri yang terlihat menghadap Presiden, antara lain Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution‎. Selain itu, Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional Soetrisno Bachir dan Sekretaris KEIN juga hadir.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno hanya mengatakan kedatangan mereka untuk menghadiri rapat terbatas dengan Presiden yang agendanya, antara lain membahas KEIN.

"Kami ada ratas tentang KEIN, ‎bicara tentang agenda-agenda kebijakan utama yang KEIN harus fokus‎," kata Pratikno.

Ketika ditanya apakah pertemuan juga membahas reshuffle, Pratikno hanya mengatakan, "Tidak."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI