Suara.com - Kementerian Kesehatan Chili mengkonfirmasi ada warga negaranya yang terserang virus Zika. Korban tertular virus tersebut lewat aktivitas seksual.
Konfirmasi itu dinyatakan pemerintah Chili lewat situs resmi Kementerian Kesehatan, Sabtu (26/3/2016) waktu setempat.
Korban virus tersebut adalah perempuan berusia 46 tahun. Dia terinveksi dari pasangannya di Haiti yang juga terinveksi zika. Kemenkes Chili mengklaim tidak ditemukan tanda-tanda zika tersebut datang dari gigitan nyamuk.
Ada bukti yang berkembang menunjukkan hubungan antara Zika dan microcephaly pada bayi. Kondisi ini didefinisikan oleh kepala biasa kecil yang dapat mengakibatkan masalah perkembangan.
Brazil mengatakan telah dikonfirmasi lebih dari 900 kasus mikrosefali dan menganggap kebanyakan dari mereka terkait dengan infeksi Zika adalah seorang ibu. (Reuters)