Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Panjaitan mengatakan pemerintah Indonesia meningkatkan keamanan menyusul peristiwa teror bom di Ibu Kota Brussels yang mengakibatkan puluhan orang meninggal dunia.
"Tadi di Brussels ada ledakan bom, dua di bandara, dan kita sudah tadi memberi perintah untuk semua kita meningkatkan siaga kita. Sekarang kita juga siagakan, menjaga jangan sampai ada aksi semacam itu di Indonesia," kata Luhut di kantornya, Jakarta, Selasa (22/3/2016).
Seperti diberitakan, terjadi tiga ledakan di dua lokasi di Brussels. Sebanyak 130 orang lainnya luka-luka.
Pascakejadian, sejumlah negara tetangga, seperti Inggris, Jerman, Prancis, dan Belanda mengumumkan peningkatan keamanannya.
"Tadi di Brussels ada ledakan bom, dua di bandara, dan kita sudah tadi memberi perintah untuk semua kita meningkatkan siaga kita. Sekarang kita juga siagakan, menjaga jangan sampai ada aksi semacam itu di Indonesia," kata Luhut di kantornya, Jakarta, Selasa (22/3/2016).
Seperti diberitakan, terjadi tiga ledakan di dua lokasi di Brussels. Sebanyak 130 orang lainnya luka-luka.
Pascakejadian, sejumlah negara tetangga, seperti Inggris, Jerman, Prancis, dan Belanda mengumumkan peningkatan keamanannya.