Ada Demo Sopir Taksi di DPR, Pikir-pikir Dulu Lewat Jalan Gatsu

Selasa, 22 Maret 2016 | 14:28 WIB
Ada Demo Sopir Taksi di DPR, Pikir-pikir Dulu Lewat Jalan Gatsu
Ratusan mobil milik dua maskapai taksi terbesar di Indonesia menggelar unjuk rasa di Jakarta pada 14 Maret lalu (Antara/Dean Wibowo).

Suara.com - Arus lalu lintas di Jalan Gatot Subroto menuju gedung DPR, Selasa (22/3/2016) siang, dialihkan ke Jalan Jenderal Sudirman. Ini menyusul adanya aksi unjuk rasa ribuan sopir taksi yang menuntut pembekuan aplikasi online mobil pelat hitam, Uber dan Grab Car.

Saat ini, para sopir taksi konvensional demonstrasi di depan gedung DPR.

Sampai siang ini, kemacetan lalu lintas masih terjadi di sepanjang Jalan Gatot Subroto mulai dari kantor Polda Metro Jaya hingga gedung DPR.

Empat lajur badan jalan ke arah Senayan dipenuhi oleh taksi-taksi yang diparkir sehingga menyebabkan jalur tidak bisa digunakan. Sementara jalur yang bisa digunakan hanya jalur busway saja. Namun, jalur tersebut hanya bisa digunakan oleh kendaraan roda dua saja.

Sementara untuk kendaraan roda empat atau lebih dialihkan ke Jalan Sudirman dan tol dalam kota.

"Kami minta aplikasi Grab Car dan Uber ditutup," kata salah seorang sopir taksi.

Dalam unjuk rasa tersebut, demonstran sempat sweeping terhadap taksi yang masih beroperasi. Bahkan, sebagian penumpang sampai diturunkan.

Para sopir taksi memrotes beroperasinya layanan Uber dan Grab yang menggunakan mobil berpelat hitam. Dalam sistem transportasi umum Indonesia, cuma kendaraan berpelat kuning yang diperbolehkan beroperasi, sementara kendaraan pelat hitam semata sebagai kendaraan pribadi.

Padahal, menurut UU Nomor 2/2009 tentang LLAJ angkutan umum harus menggunakan pelat kuning yang telah melewati prasyarat tertentu.

Demonstrasi ini diikuti para sopir taksi dari sejumlah perusahaan termasuk Blue Bird, Putra, Primajasa, Express, Pratama, dan Taksiku.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI