Ban-ban Bekas Dibakar di Tengah Demo Sopir Taksi di Depan DPR

Siswanto Suara.Com
Selasa, 22 Maret 2016 | 10:48 WIB
Ban-ban Bekas Dibakar di Tengah Demo Sopir Taksi di Depan DPR
Aksi sopir taksi sweeping [suara.com/Agung Sandy Lesmana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sopir taksi yang demonstrasi di depan gedung DPR/MPR, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, siang ini bakar-bakar ban bekas.

Menurut gambar-gambar yang diunggah di TMC Polda Metro Jaya, asap tebal mengepul dari jalan raya depan gedung DPR/MPR.

Sementara di sekitarnya, terlihat para sopir taksi dari berbagai perusahaan tengah menyampaikan aspirasi.

Saat ini, Jalan Gatot Subroto macet parah. Kendaraan pribadi, baik roda dan roda empat, tidak leluasa melintas karena taksi-taksi diparkirkan di pinggir jalanan, bahkan sebagian sampai ke tengah jalan.

Efek aksi unjukrasa juga sampai di jalan tol dalam kota. Beberapa jam lalu, sebagian sopir taksi sweeping rekan-rekan mereka yang masih beroperasi baik di jalan arteri sampai di jalan tol dalam kota.

Tetapi sekarang, aksi sweeping sudah dihentikan setelah polisi turun tangan.

Saat ini, aksi unjuk rasa berlangsung di sejumlah tempat di Ibu Kota. Sekitar seribu sopir taksi konsentrasi di depan gedung DPR/MPR, lainnya demo di depan Istana Merdeka, depan Balai Kota Jakarta, dan kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Mereka menuntut pemerintah membekukan sistem aplikasi transportasi online mobil plat hitam, seperti Grab Car dan Uber. Mereka menilai angkutan ini ilegal dan telah merugikan mereka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI