Karena tidak dilengkapi dengan surat, kendaraan tersebut dibawa ke pendopo untuk seterusnya diserahkan kepada petugas kepolisian.
Dengan demikian, kata Dinkominfo, informasi yang menyebutkan Wali Kota Bandung melakukan pemukulan terhadap sopir omprengan tidak benar.
Ridwan Kamil juga telah membantah tudingan menampar Taufik Hidayat sebanyak tiga kali sehingga sopir melapor ke polisi.
"Tidak ada pemukulan. Ini ada preman maksa warga masuk mobilnya, kepergok wali kota, mau kabur, saya dadah-dadah aja gitu?" tulis Ridwan dalam akun resminya, @ridwankamil.
Pria yang akrab disapa Emil ini melontarkan sejumlah cuitannya yang berisi bantahan kalau dia telah menampar sopir angkot.