Ani Yudhoyono Tak Kesal dengan Meme Nyapres

Minggu, 20 Maret 2016 | 13:35 WIB
Ani Yudhoyono Tak Kesal dengan Meme Nyapres
Meme #AniYudhoyono2019. (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono tidak marah dengan adanya poster atau meme di media sosial yang mengumumkan dirinya akan maju dalam pertarungan pemilihan presiden tahun 2019. Pengumuman itu tidak resmi.

Juru Bicara Partai Demokrat, Ruhut Sitompul menjelaskan sampai saat ini partai berlambang mercy itu belum membicarakan bakal calon presiden 2019.

"Nggak apa-apa, nggak (kesal). Kita ikuti proses saja," kata Ruhut saat berbincang dengan suara.com, Minggu (20/3/2016).

"Sampai saat ini belum ada omongan apakah Bu Ani akan maju atau siapa pun. Kita tunggu proses resmi saja nanti," lanjut dia.

Sebelumnya, sejak awal pekan ini muncul isu jika istri mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono akan maju mencalonkan diri sebagai presiden di tahun 2019. Di media sosial Twitter sampai muncul hastag #AniYudhoyono2019.

Topik Ani akan menjadi presiden hangat dibicarakan, sampai sempai menjadi tranding topic di Twitter. Petinggi partai lain, menilai Demokratmelakukan test the water untuk melihat sejauh mana reaksi publik.

"Saya menduga ini hanyalah cara Partai Demokrat untuk test the water untuk melihat sejauh mana reaksi publik. Langkah ini juga harus dihargai karena memberi kesempatan kepada publik untuk menilai kandidat yang kaan diusung pada Pilpres mendatang," kata Teguh, Selasa (15/3/2016) kemarin.

Menurut Teguh, Ani terinspirasi kiprah Hillary Clinton yang sekarang menjadi salah satu calon presiden Amerika Serikat dari Partai Demokrat. Hillary merupakan istri mantan Presiden AS Bill Clinton yang pernah berkuasa selama dua periode.

Pihak Demokrat sudah bantah poster-poster itu sengaja disebar. Tapi terlepas darimana datangnya #AniYudhoyono2019? Juru bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengatakan dalam 'Tour De Java' SBY, banyak yang meminta Ani menjadi presiden, meneruskan kiprah suaminya.

"Kami kan lagi Tour De Java, kami ketemu rakyat, rata-rata minta itu (Ani jadi Presiden)," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI