Suara.com - Lewis Hamilton mendominasi hari pertama latihan bebas Grand Prix Australia di Sirkuit Albert Park, Melbourne, Jumat (18/3/2016). Pembalap Mercedes ini tampil sebagai yang tercepat di dua sesi latihan yang digelar.
Setelah melibas waktu tercepat 1 menit 29,725 detik di sesi latihan pertama, catatan waktunya sempat melorot jauh di latihan kedua pada sore harinya. Juara dunia dua musim berturut-turut itu membukukan waktu 1 menit 38,841 detik di latihan kedua.
Hujan yang kembali mengguyur lintasan Albert Park jadi penyebab melorotnya catatan waktu Hamilton, dan juga dialami semua pembalap di latihan kedua.
Insiden kecil sempat menimpa rekan setimnya, Nico Rosberg. Mobil Mercedes W07 yang dikendarainya mengalami kerusakan di bagian sayap depan usai menabrak dinding pembatas saat melibas tikungan enam menuju ke tujuh.
Pembalap Jerman itu berkilah salah dalam mengantisipasi kecepatan mobilnya. "Saya terlalu cepat dalam berakselerasi sehingga mobil kehilangan kendali. Ini tentu tidak bagus," kata Rosberg kepada Sky Sports.
Sementara itu, pembalap nasional, Rio Haryanto, menempati peringkat 14. Pembalap dari tim Manor Racing itu mencetak waktu terbaik 1 menit 44,304 detik dalam 22 putaran yang dilahapnya di latihan kedua ini. (Formula 1/Reuters/Sky Sports)
Hasil Lengkap Latihan Bebas Kedua:
Pos Pembalap Waktu Gap
1 Lewis Hamilton (Inggris/Mercedes) 1:38,841 -
2 Nico Huelkenberg (Jerman/Force India) 1:39,308 +0,467 detik
3 Kimi Raikkonen (Finlandia/Ferrari) 1:39,486 +0,645
4 Daniel Ricciardo (Australia/Red Bull) 1:39,535 +0,694
5 Carlos Sainz Jr (Spanyol/Toro Rosso) 1:39,694 +0,835
6 Fernando Alonso (Spanyol/McLaren) 1:39,895 +1,054
7 Jenson Button (Inggris/McLaren) 1:40,008 +1,167
8 Sebastian Vettel (Jerman/Ferrari) 1:40,761 +1,920
9 Sergio Perez (Meksiko/Force India) 1:41,256 +2,415
10 Daniil Kvyat (Rusia/Red Bull) 1:42,411 +3,570
11 Esteban Gutierrez (Meksiko/Haas) 1:42,891 +4,050
12 Pascal Wehrlein (Jerman/Manor) 1:43,401 +4,560
13 Romain Grosjean (Prancis/Haas) 1:43,731 +4,890
14 Rio Haryanto (Indonesia/Manor) 1:44,304 +5,463
15 Nico Rosberg (Jerman/Mercedes) 1:47,356 +8,515
16 Kevin Magnussen (Denmark/Renault) no time
17 Jolyon Palmer (Inggris/Renault) no time
18 Felipe Massa (Brasil/Williams) no time
19 Valtteri Bottas (Finlandia/Williams) no time
20 Marcus Ericsson (Swedia/Sauber) no time
21 Felipe Nasr (Brasil/Sauber) no time
22 Max Verstappen (Belanda/Toro Rosso) no time
Sesi Berikutnya di GP Australia
Sabtu (19/3/2016):
- Latihan Bebas Ketiga: 10.00 – 11. 00 WIB
- Kualifikasi: 13.00 – 14.00 WIB
Minggu (20/3/2016):
- Lomba: 12.00 – 14.00 WIB