Siang ini, Hasnaeni Moein atau yang dijuluki Wanita Emas sedang mencari dukungan untuk maju ke Pilkada DKI Jakarta tahun 2017 di terminal Blok M, Jakarta Selatan.
Kepada awak angkutan umum dan masyarakat, dia mengatakan kalau nanti terpilih menjadi gubernur, dia tidak akan menambah armada Transjakarta demi menjaga keberlangsungan angkutan umum seperti metromini dana kopaja.
"Kita akan stop mengadakan busway (bus Transjakarta) baru. Jadi armada metromini dan kopaja saja yang diperbanyak. Pemilik akan kita berikan subsidi," kata Husnaeni.
Kepada awak angkutan umum dan masyarakat, dia mengatakan kalau nanti terpilih menjadi gubernur, dia tidak akan menambah armada Transjakarta demi menjaga keberlangsungan angkutan umum seperti metromini dana kopaja.
"Kita akan stop mengadakan busway (bus Transjakarta) baru. Jadi armada metromini dan kopaja saja yang diperbanyak. Pemilik akan kita berikan subsidi," kata Husnaeni.
Rencana Hasnaeni tentu saja bertolakbelakang dengan kebijakan Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang akan terus menerus memperbaiki angkutan umum dengan mengintegrasikan dengan sistem layanan dan tarif seperti Transjakarta. Metromini dan kopaja yang memenuhi syarat diajak bergabung ke Transjakarta agar layanannya menjadi lebih baik dibanding sekarang yang selalu dikeluhkan masyarakat.
Hasnaeni mengatakan menemui supir di terminal Blok M untuk memberikan dukungan kepada supir metromini dan kopaja.
Hasnaeni mengatakan menemui supir di terminal Blok M untuk memberikan dukungan kepada supir metromini dan kopaja.
"Karena metromini dan kopaja mau dihapus Ahok, saya kesini memberikan support. Kalau saya terpilih nanti, saya tidak menghapus kopaja dan metromini. Nanti saya kasih pinjaman tanpa agunan ke pemilik, agar bisa meremajakan busnya," katanya.
Bagaimana cara menigkatkan keamanan dan kenyamanan layanan transportasi publik, politikus Partai Demokrat itu mengatakan nanti akan menerabkan kebijakan semua angkutan harus memasang CCTV dan AC.
"Saya juga akan memasang CCTV, biar aman dan akan ada ACnya, biar tidak keringatan di dalam bus" kata Hasnaeni.
Bukan hanya itu saja, dia juga mengatakan nanti akan mengadakan pendidikan bagi supir agar mereka disiplin berlalulintas.
"Saya juga akan memberikan pelatihan khusus. Cukup satu pekan saja. Itu Hasnaeni yang akan melakukan semua," katanya.