Prestasi Memburuk, Jackson Akan Turun Gunung Tangani Knicks?

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 16 Maret 2016 | 15:45 WIB
Prestasi Memburuk, Jackson Akan Turun Gunung Tangani Knicks?
Pelatih legendaris NBA, Phil Jackson (kiri) [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Memburuknya prestasi New York Knicks di musim ini membuat pelatih legendaris NBA, Phil Jackson, dikabarkan bakal turun gunung memegang kendali kepelatihan tim kebanggaan masyarakat kota New York itu.

Jackson sendiri saat ini menjabat sebagai Presiden New York Knicks. Pelatih yang dijuluki "Zen Master" itu menduduki jabatan teras tersebut sejak Maret 2014 dan dikontrak selama lima tahun dengan nilai kontrak sebesar 60 juta dolar AS (sekitar Rp796 miliar).

Prestasi Knicks terus merosot sejak musim lalu, dimana tahun lalu gagal ke play-off setelah menempati peringkat sembilan klasemen wilayah timur. Saat ini, posisi Knicks lebih menurun lagi; peringkat 13 klasemen sementara wilayah timur.

Kursi kepelatihan Knicks sendiri sementara dipegang Kurt Rambis pasca dipecatnya Derek Fisher, 8 Februari lalu. Wacana pembagian porsi kepelatihan dimana Jackson menjadi pelatih di laga kandang dan Rambis untuk laga tandang pun mengemuka saat ini.

Namun, wacana itu ditolak mega bintang Knicks, Carmelo Anthony. Forward berusia 31 tahun itu tak ingin lagi melihat Jackson yang kini sudah sangat sepuh, 70 tahun, melatih dirinya dan kawan-kawannya di Knicks.

"Phil tidak akan melatih lagi," ujar Anthony usai jalani latihan, Selasa (15/3/2016) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB. "Saya merasa wacana itu tidak bisa diterima. Dia tidak perlu lagi harus berada di lapangan."

Di lain pihak, Rambis, yang pernah jadi asisten Jackson saat melatih di Los Angeles Lakers, juga membantah kabar kembalinya Jackson melatih. "Dia tidak pernah memberikan sinyal kepada saya akan melatih lagi," ujar Rambis.

Jackson terakhir kali melatih di musim 2010/11. Kala itu, Jackson gagal membawa Lakers lolos ke final wilayah setelah ditaklukkan Dallas Mavericks dengan agregat 0-4. 

Selama karier kepelatihannya Jackson 11 kali meraih cincin juara NBA; 6 kali bersama Chicago Bulls dan 5 dengan Lakers. Dia juga pernah dinobatkan sebagai NBA Coach of The Year tahun 1996 dan masuk dalam 10 besar pelatih terbaik dalam sejarah NBA. (ESPN)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI