Dua Pesawat Dikerahkan Evakuasi Korban Penembakan Sinak

Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 16 Maret 2016 | 08:00 WIB
Dua Pesawat Dikerahkan Evakuasi Korban Penembakan Sinak
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua pesawat dikerahkan untuk menggevakuasi jenazah korban penembakan di Kampung Engengeng, Distik Sinak, Kabupaten Puncak ke Jayapura, Papua.

Kapolres Puncak Jaya AKBP Marselis mengatakan evakuasi yang akan dilakukan dari Sinak menggunakan pesawat milik Trigana Air dan Enggang.

AKBP Marselis menjelaskan dari laporan yang diterima maka kedua pesawat sudah terbang dari Wamena ke Sinak.

"Komunikasi agak terhambat hingga menyebabkan sulit memonitor evakuasi, termasuk apakah pesawat sudah tiba di Sinak atau belum," katanya di Mulia, ibu kota Kabupaten Puncak Jaya, Rabu (16/3/2016).

Menurut Kapolres Puncak Jaya, keempat korban sejak Selasa malam (15/3/2016) sudah dievakuasi oleh tim gabungan ke Sinak yang berjarak sekitar enam kilometer ke kampung Engengeng.

Keempat karyawan PT.Modern yang menjadi korban penyerangan kelompok bersenjata yakni Anis, Andi, Daud dan David, sedangkan yang selamat yakni Matius, pada saat insiden itu terjadi sedang mengisi BBM dan lokasinya berjauhan dengan penggerjakan pembangunan jalan.

"Saat mendengar suara tembakan, Matius langsung melarikan diri dan melaporkan insiden tersebut," jelas Marselis.

KKB selain melakukan penyerangan terhadap karyawan juga membakar dua unit alat berat milik perusahaan yakni ekskavator dan buldoser. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI