Suara.com - Partai Golkar tak ketinggalan tengah mempersiapkan diri demi menyambut Pilkada DKI Jakarta. Sejumlah nama pun sudah dipantau oleh pengurus partai berlambang pohon beringin ini.
Politisi Golkar, Tantowi Yahya mengatakan, sejumlah nama dari eksternal Golkar juga sudah turut dipantau. Menurutnya, alah satu nama yang diperhitungkan adalah Yusril Ihza Mahendra.
"Dari kader ada Idrus Marham, Aziz Syamsudin, Sekretaris Golkar DKI. Nama saya juga sempat masuk. Untuk eksternal, kita lihat elektabilitasnya," kata Tantowi di Yogyakarta, Jumat (11/3/2016).
"Mencuatnya nama Yusril, tentu itu menjadi pembahasan Golkar. (Juga) Adhyaksa Dault. Siapa sajalah, yang paling mungkin menang dan ideologinya tidak terlalu jauh dari ideologi perjuangan partai, maka keputusan itu bisa dikerucutkan. Kalau Ahok, dia kan tidak mau pakai partai politik, (jadi) nggak usah dibahas," tambahnya.
Namun demikian, Tantowi mengaku belum bisa memastikan siapa yang akan didukung Golkar dalam Pilkada DKI Jakarta nanti. Pasalnya, saat ini Golkar juga masih fokus dalam masalah internal partai.
"Kita belum tahu, bisa setelah dan sebelum Munas. Tapi, mengingat pendaftaran (Pilkada) Juni, bisa saja setelah Munas. Tinggal dikerucutkan siapa yang akan didukung Golkar," kata Tantowi.