Kasus Sumber Waras, Ahok: Aduh, Fadli Zon Lu Denger

Jum'at, 11 Maret 2016 | 08:56 WIB
Kasus Sumber Waras, Ahok: Aduh, Fadli Zon Lu Denger
Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) [suara.com/Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menanggapi santai pernyataan Wakil Ketua DPR dari Fraksi Gerindra Fadli Zon yang menyebutkan kasus dugaan korupsi pembeli lahan Rumah Sakit Sumber Waras yang berada di Jakarta Barat merupakan korupsi besar.

"Aduh Fadli Zon, lu dengar," Ahok menanggapi santai saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (11/3/2016).

Menurutnya, Sumber Waras yang garap oleh pejabat di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, termasuk dirinya sudah ditangani Komisi Anti Korupsi (KPK) dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

"Sumber Waras kan semuanya udah lengkap, BPK udah nulis, KPK udah laporin minta BPK untuk investigasi, terus udah dikirim ke KPK kan, KPK lagi berusaha mencari dua bukti untuk menetapkan (tersangka), tapi sampai sekarang belum ketemu," kata Ahok.

Ayah tiga anak ini bahkan menantang Fadli Zon untuk berani memanggil KPK ke Gedung DPR RI apabila memang Sumber Waras menyebabkan kerugian Rp191 miliar pada anggaran APBD Perubahan 2014.

"Kalau Fadli Zon merasa di KPK nggak pintar dan nggak profesional ya panggil dong, kan yang pilih KPK kan Fadli Zon dan Komisi III.

"Jadi suruh Fadli Zon yang terhormat, yang terhormat nih, jangan nanti tersinggung lagi, anggota dewan yang terhormat, wakil ketua DPR RI mungkin bisa kasih tahu kepada KPK, korupsinya si Ahok tuh lebih besar begitu, temuannya ini. Ya, sampaikan dong," tandas dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI