Nyepi, Tol Bali Mandara Tutup Selama 30 Jam

Siswanto Suara.Com
Rabu, 09 Maret 2016 | 11:20 WIB
Nyepi, Tol Bali Mandara Tutup Selama 30 Jam
PT. Jasa Marga Bali Tol menutup operasional jalan tol di atas laut -- Bali Mandara -- selama perayaan Hari Raya Nyepi, Rabu (9/3/2016). (suara.com/Sukis Wanti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

PT. Jasa Marga Bali Tol menutup operasional jalan tol di atas laut -- Bali Mandara -- selama perayaan Hari Raya Nyepi, Rabu (9/3/2016).

Penutupan jalan bebas hambatan untuk menghormati perayaan Nyepi tahun Caka 1938 akan berlangsung sampai 30 jam atau dibuka lagi Kamis (10/3/2016) pukul 07.00 Wita.

Suara.com - Menurut pengamatan Suara.com, jalan tol saat ini dijaga pecalang dari Desa Adat Pakraman Tuban, Badung.

Penutupan jalan tol berdasarkan Surat Edaran Gubernur Bali nomor 003.01/5562/BKD pada 1 Oktober 2015 tentang hari libur nasional, cuti bersama, dan dispensasi hari Raya Suci Hindu di Bali 2016.

Pada hari biasa, jalan bebas hambatan sepanjang 13 kilometer ini rata-rata dilewati oleh 45.213 kendaraan (2015).

Pengelola memprediksi potensi pemasukan yang hilang karena penutupan sementara jalantol mencapai sekitar Rp275 juta. (Sukis Wanti)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI