Suara.com - Akan ada yang sangat menarik di Kota Palu tepat pada hari dimana terjadi fenomena gerhana matahari total, Rabu (8/3/2016). Apa itu?
Monumen setinggi sekitar delapan meter sebagai tanda Kota Palu pernah terjadi gerhana matahari total akan diresmikan oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla, besok pagi.
Menurut pengamatan Suara, saat ini pembangunan monumen tersebut sudah memasuki tahap final. Di puncak monumen terdapat benda berbentuk matahari. Dan di bagian tengah terdapat tulisan GMT 9 Maret 2016. Kalau diterpa angin, benda bulat tersebut bisa berputar.
Monumen berdiri di area Anjungan Nusantara Pantai Talise, Teluk Palu. Lokasi ini sekaligus akan menjadi lokasi utama pengamatan gerhana matahari total.
Jarak antara bibir pantai dengan monumen sekitar lima ratus meter.
Besok, lokasi tersebut diprediksi bakal padat pengunjung dari masyarakat Kota Palu maupun wisatawan dari luar daerah.
Terkait dengan kedatangan Jusuf Kalla ke lokasi itu, setelah meresmikan monumen juga untuk membuka agenda kegiatan terkait gerhana matahari yakni Turnamen Gateball Internasional di Anjungan Nusantara dan festival dan pasar kuliner di halaman TVRI Palu. (Rizka Chaerani)