Capai Kemerdekaan Palestina, JK: Hamas dan Fatah Harus Bersatu

Senin, 07 Maret 2016 | 15:38 WIB
Capai Kemerdekaan Palestina, JK: Hamas dan Fatah Harus Bersatu
Wapres Jusuf Kalla bersama para Kepala Negara Muslim foto bersama di Gedung JCC, Jakarta Selatan, Senin (7/3/2016). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla menegaskan perjuangan bangsa Palestina untuk merdeka dan penyelesaian masalah Al-Quds Al-Sharif harus didukung dunia, khususnya negara Islam di Timur Tengah.

"Seperti dikatakan tidak ada suatu negara sendirian untuk menghadapi itu (perjuangan untuk merdeka), harus dilakukan bersama-sama. Dan nanti setelah dari sini ada (pertemuan internasional) di Paris lagi dan Indonesia bersama-sama negara lain mendukung, tetapi yang pertama ialah bagaimana Palestina bersatu antara Hamas dan Fatah," kata Jusuf Kalla kepada wartawan di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi Luar Biasa Organisasi Kerjasama Islam kelima di Jakarta Convention Center‎, Senayan, Senin (7/3/2016).

Ketika ditanya apakah perlu mempertemukan Hamas dan Fatah untuk mewujudkan kemerdekaan Palestina, menurut Jusuf Kalla, hal itu bisa saja dilakukan.

"Iya kalau memang dibutuhkan, karena Indonesia memiliki peranan strategis. Karena kita memang selalu terlibat dengan konflik itu. Tetapi tidak bisa terlepas dengan peranan negara seperti Turki, Mesir, Iran, Qatar, dan negara yang ada di teluk tersebut. Sebab mereka sebenarnya yang mempunyai peranan politik penting di sana," kata dia.

Jusuf Kalla juga menekankan pentingnya jalur perundingan dengan Israel.

"Kemudian bagaimana perundingan dengan Israel dilanjutkan dengan roadmap, semuanya sudah disetujui dengan berbagai kesempatan," kata dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI