Wakil Ketua Umum Fadli Zon mengatakan tidak akan mendukung Basuki T Purnama (Ahok) untuk maju dalam putaran Pilkada DKI Jakarta 2017. Pernyataan ini sekaligus membantah pernyataan yang menyebutkan bahwa Gerindra memberikan dukungan kepada Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2017.
"Dari dulu kan dia, sejak keluar, sudah menutup diri, artinya sudah tidak sejalan. Kalau ada yang mendukung dia, itu pribadi lah. Dari partai belum diputuskan. " kata Fadl Zon di DPR, Selasa (1/3/2016).
Dia menambahkan, kader Gerindra banyak yang mampu menandingi Ahok. Namun, Gerindra belum memutuskan untuk menunjuk siapa yang akan melawan Ahok.
"Kita nunggu dari bawah dulu. Setelah itu diputuskan mau mendukung siapa," ujar dia.
Dalam kesempatan ini, Fadli Zon meluruskan tentang mundurnya Ridwan Kamil dari bursa bakal calon Gubernur DKI Jakarta. Meski diakui masuk dalam penjaringan Gerindra, Fadli Zon menyatakan tidak ada masalah yang serius ketika Wali Kota Bandung itu menolak untuk bertarung di Jakarta.
"Saya tidak melihat dia mundur ya. Karena setahu saya dia tidak ada rencana maju, tapi kok tiba-tiba menyatakan mundur. Dan memang seharusnya dia fokus dulu di Bandung," kata Fadli Zon.