100 Juta Sampah Berserakan di Luar Angkasa

Minggu, 28 Februari 2016 | 07:38 WIB
100 Juta Sampah Berserakan di Luar Angkasa
Bumi dilihat dari luar angkasa. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam beberapa tahun ke depan, menurut dia, Amerika Serikat akan mempunyai radar khusus untuk dapat melacak sampah antariksa yang berukuran lebih kecil, di atas satu milimeter (mm), yang saat ini terdeteksi mencapai 100.000.000 lebih.

"Serpihan cat berukuran empat milimeter yang mengorbit dengan kecepatan 17.000 mil per jam mampu merusak satelit jika sampai bertabrakan", katanya.

Pusat Operasi Gabungan Antariksa Amerika Serikat, lanjutnya, bekerja sama dengan berbagai lembaga antariksa di dunia, memberikan informasi gerakan sampah-sampah antariksa yang membahayakan keberadaan satelit berbagai negara, lembaga swasta, dan akademi.

Termasuk beberpa kali memberikan informasi kepada lembaga antariksa milik Indonesia (Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional/LAPAN) agar satelitnya tidak tertabrak sampah antariksa.

Menurut Rose, selain melacak pergerakan sampah-sampah antariksa, negaranya juga bekerja sama dengan dunia internasional melalui Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk meningkatkan kesadaran tentang sampah antariksa, termasuk mengkampanyekan pengunaan teknologi antariksa secara damai, sehingga ada panduan untuk penggunaan teknologi antariksa secara aman.

Ancaman untuk bumi Rose mengatakan sangat mungkin sampah-sampah antariksa tersebut jatuh ke bumi. Kejadian tabrakan satelit milik Rusia dengan satelit Rusia lainnya yang sudah tidak aktif di 2009 terjadi di ketinggian 800 km dari permukaan bumi.

"Butuh waktu ratusan tahun untuk jatuh ke bumi, dan saat ini terus berputas mengelilingi bumi di angkasa. Tapi pada level ketinggian yang lebih rendah sampah-sampah ini bisa jatuh ke bumi hanya dalam hitungan minggu," ujar dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI