Warga Kota Semarang 'Diteror' Ular Lagi

Yazir Farouk Suara.Com
Sabtu, 27 Februari 2016 | 00:03 WIB
Warga Kota Semarang 'Diteror' Ular Lagi
Ilustrasi ular derik (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seekor ular piton jenis reticulatus kembali ditemukan di Jalan Anggrek, Pekunden, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (26/2/2016). Ular dengan panjang hampir dua meter itu ditemukan warga yang sedang bersih-bersih di lingkungannya.

Totok Bayu Wibowo, salah seorang warga mengatakan ular tersebut ditemukan di salah satu lahan kosong di Jalan Anggrek.

"Waktu pada menyebar di lahan kosong itu, ularnya keluar lalu ditangkap," kata Totok.

Ular kemudian dimasukkan ke dalam karung dan berencana dijual kepada masyarakat yang berminat. Toto mengaku warga pernah menjual ular yang ditemukan sebelumnya dengan harga Rp 200 ribu.

Ini bukan kali pertama warga di sana menemukan ular. Sebelumnya, warga juga dikejutkan dengan teror puluhan ular dari berbagai jenis. (Antara)

BACA JUGA: 

Polda Metro Dapat Bukti Baru Saat Jessica Berada di Australia

Rio Haryanto Dua Kali "Spin", Manajer Manor: Saya Tidak Heran

Nikita Mirzani Enam Bulan Pacaran dengan Sammy

Gara-gara Ini, Eross Sempat Hentikan Konser Sheila On 7

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI