Indonesia Incar Kemenangan Kedua Hadapi Thailand

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 16 Februari 2016 | 14:48 WIB
Indonesia Incar Kemenangan Kedua Hadapi Thailand
Tommy Sugiarto jadi salah satu andalan Indonesia di sektor tunggal putra [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Piala Thomas Indonesia incar kemenangan kedua di kualifikasi Grup MC Piala Thomas & Uber 2016 saat menghadapi, Thailand, Selasa (16/2/2016), di Hyderabad, India. Meski sadar tak mudah, namun Tommy Sugiarto dan kawan-kawan tetap yakin mampu menumbangkan wakil dari Negeri Gajah Putih tersebut.

Pertemuan dengan tim Thailand tentu saja berbeda dengan pertarungan melawan Maladewa di hari pertama, Senin (15/2/2016) lalu. Secara kualitas, Thailand memiliki kualitas pemain yang lebih baik dibanding Maladewa yang sukses dikalahkan tim Thomas Indonesia, 0-5.

"Untuk laga melawan Thailand, para pemain harus sudah siap dari game pertama dimulai," kata Manajer Tim Piala Thomas-Uber Indonesia, Rexy Mainaky. "Saya melihat kita bisa mengambil dua poin dari sektor ganda putra dan satu poin dari tunggal putra."

Thailand sendiri diprediksi bakal tampil habis-habisan menyusul kekalahan dari Taiwan, 1-4, kemarin. Satu-satunya poin yang didapat Thailand dalam pertandingan kemarin datang dari pasangan ganda kedua, Puavaranukroh Dechapol/Keddren Kittinupong yang berhadapan dengan pasangan Taiwan, Hung Ling Chen/Chi Lin Wang.

Thailand harus menang atas Indonesia jika masih ingin membuka peluang lolos ke partai final Piala Thomas-Uber 2016 di Kunshan, Jiangsu, Cina, 15-22 Mei mendatang. Terkait hal itu, Chief de Mission Tim Piala Thomas-Uber Indonesia, Achmad Budiharto, mengungkapkan timnya siap memupus tekad anak-anak Thailand tersebut.

"Kami akan menurunkan skuat terbaik. Semoga anak-anak bisa tampil maksimal dan menunjukkan kemampuan terbaiknya dan mengalahkan Tim Kualifikasi Piala Thomas Thailand,” ujar Budi, sapaan akrabnya. (PBSI)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI