Di AS, Jokowi akan Temui Para CEO Perusahaan Raksasa TI

Suwarjono Suara.Com
Minggu, 14 Februari 2016 | 11:50 WIB
Di AS, Jokowi akan Temui Para CEO Perusahaan Raksasa TI
Presiden Jokowi dan Iriana Jokowi. (Antara/Yudhi Mahatma)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Presiden Jokowi dijadwalkan untuk memimpin sesi pembahasan mengenai terorisme. 

"Kesempatan ini akan saya gunakan untuk berbagi pengalaman sebagai negara berpenduduk muslim terbesar di dunia dalam membangun toleransi, mencegah radikalisasi serta memberantas terorisme", ujar Presiden.

Lebih lanjut Presiden menyatakan Indonesia juga akan mengangkat pentingnya keterlibatan masyarakat, termasuk melalui media sosial, dalam melawan terorisme.

Tampak hadir melepas keberangkatan Presiden dan rombongan antara lain Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri PAN dan RB Yudi Chrisnandi dan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama.

Turut serta dalam rombongan Presiden, Menteri Perdagangan Thomas Lembong dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki.

Presiden dan rombongan dijadwalkan kembali ke tanah air pada Jumat pagi, 19 Februari 2016. (Antara)

 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI