Pilgub 2017, Ahok: Mungkin Kita Bisa Gabung PDIP

Kamis, 11 Februari 2016 | 10:22 WIB
Pilgub 2017, Ahok: Mungkin Kita Bisa Gabung PDIP
Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok [suara.com/Meg Phillips]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sampai saat ini belum bisa meastikan apakah maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017 melalui jalur independen atau dengan Partai Demokrasi Indoneaia Perjuangan.

Walaupun belum memastikan secara langsung akan bersama dengan PDIP di Pemilihan Gubernur DKI 2017. Hanya saja sinyal kuat Ahok sudah terasa ketika mantan Bupati Belitung Timur ini telah bicara dengan petinggi partai yang diketuai Megawati Soekarnoputri.

Kepada petinggi PDIP, Ahok bahkan mengaku telah cocok dengan Djarot Saiful Hidayat yang juga merupakan Ketua DPP PDIP Bidang Organisasi.

 "Mungkin kita bisa gabung PDIP, tergantung PDIP kan. Yang pasti saya sudah bicara dengan mereka, dengan wakil juga okay Pak Djarot," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (11/2/2016).

Ketika ditanya nasib relawan Teman Ahok yang saat ini tengah mengumpulkan satu juta fotokopi KTP warga Jakarta agar Ahok mau maju melalui jalur independen, Ahok menyatakan tak akan mengecewakan mereka.

"Oh teman Ahok tetap. Makanya kita nggak tahu, mungkin saya mesti ngomong (dulu) ketemu Teman Ahok, yang pasti kami nggak mau membuat Teman Ahok kecewa, nggak gampang kumpulin sejuta KTP itu," jelasnya.

"Mereka bilang bisa (kumpulkan 1 juta KTP). Saya bilang kalau nggak terkumpul berarti nggak jadi ya," kata Ahok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI